Cara Cek Tagihan PDAM

Cara cek tagihan PDAM kini semakin mudah dilakukan sehingga kamu tidak perlu mendatangi kantor PDAM. Saat ini sudah banyak aplikasi digital seperti marketplace, fintech,dan sebagainya yang menyediakan layanan mengecek dan membayar tagihan PDAM.

Tentunya, kemudahan ini merupakan kabar baik karena kamu tidak perlu membuang-buang waktu untuk sekedar mengecek tagihan PDAM. Belum lagi antrean yang seringkali mengular untuk menunggu panggilan petugas agar bisa membayar tagihan PDAM.

Cara Cek Tagihan PDAM

1. Melalui Aplikasi Tokopedia

Rasa penasaran mengenai informasi tagihan PDAM bisa terjawab dengan mudah melalui aplikasi marketplace ini. Mungkin kamu juga sudah pernah menggunakannya untuk berbelanja online. Tokopedia menyediakan fitur pengecekan tagihan PDAM yang mudah digunakan.

  • Langkah pertama, buka aplikasi Tokopedia di ponsel kamu. Apabila belum memilikinya, silahkan download terlebih dahulu lalu daftar akun.
  • Pada tampilan utama aplikasi ini, pilih menu Tagihan PDAM.

Pada tampilan utama aplikasi ini, pilih menu Tagihan PDAM.

  • Masukkan nomor meter atau nomor pelanggan pada kolom yang disediakan.
  • Selanjutnya, pilih nama kabupaten atau kota tempat kamu berlangganan PDAM.

Selanjutnya, pilih nama kabupaten atau kota tempat kamu berlangganan PDAM.

  • Klik tombol Beli/Bayar.
  • Apabila nomor meter yang dimasukkan sesuai, maka akan ditampilkan informasi mengenai rincian tagihan air PDAM.

Simak juga: Cara Bayar Listrik Lewat ATM BNI

2. Melalui Website Sepulsa

Salah satu website yang menyediakan fitur pengecekan tagihan PDAM adalah Sepulsa. Melalui website ini, kamu hanya perlu memerlukan aplikasi browser dan koneksi internet yang baik. Pengecekan bisa dilakukan secara gratis melalui langkah-langkah di bawah ini.

Baca Juga  Koin Tiktok Lite Tidak Berputar

Masukkan nomor pelanggan dan pilih wilayah berlangganan PDAM.

  • Jika sudah, klik Cek Tagihan.
  • Tunggu beberapa saat, maka rincian tagihan PDAM kamu akan ditampilkan secara lengkap.

3. Melalui Website PDAM Kota Masing-Masing

Pada dasarnya, sebagian besar kabupaten atau kota menyediakan webiste resmi untuk mengecek tagihan PDAM. Oleh karena itu, kenali website yang digunakan tempat kamu berlangganan PDAM.

Misalnya apabila berdomisili di Bogor, maka silahkan cek tagihan PDAM melalui website resmi PDAM Bogor Tirta Pakuan. Untuk lebih jelasnya, berikut langkah-langkah pengecekan yang bisa dilakukan.

  • Langkah pertama, kunjungi website resmi Tirta Pakuan Kota Bogor melalui tautan berikut ini: https://www.pdamkotabogor.go.id.
  • Setelah itu berhasil masuk ke website tersebut, klik menu
  • Pilih opsi Simulasi Perhitungan Rekening Air.
  • Isikan dan pilih Golongan Tarif pada kolom simulasi yang disediakan.

Isikan dan pilih Golongan Tarif pada kolom simulasi yang disediakan.

  • Masukkan Stand Meter Bulan Lalu dan Stand Meter Bulan Sekarang.
  • Selanjutnya, klik
  • Tunggu beberapa saat dan rincian pemakaian air dan jumlah tagihan PDAM pun akan ditampilkan.

4. Melalui Kantor Pos

Melalui Kantor Pos

Kantor Pos juga senantiasa memberikan sejumlah layanan yang memudahkan masyarakat. Salah satunya untuk mengecek dan membayar tagihan PDAM dengan mudah. Selain itu, kamu juga bisa mendatangi Agenpos jika dirasa Kantor Pos terlalu jauh dari tempat tinggal.

  • Langkah pertama, silahkan datangi Kantor Pos atau Agenpos terdekat.
  • Selanjutnya, sampaikan tujuan kamu kepada petugas Kantor Pos untuk mengecek tagihan PDAM.
  • Nantinya, kamu akan dimintai nomor pelanggan atau ID Pelanggan PDAM.
  • Setelah itu, petugas akan menginput data yang ada di sistem
  • Petugas akan menyampaikan data jumlah tagihan PDAM yang kamu miliki. Jika ingin langsung membayarnya, kamu bisa menyerahkan sejumlah uang sesuai dengan tagihan.
  • Nantinya, petugas akan memproses pembayaran melalui sistem POSPAY.
  • Tunggu sampai petugas menyerahkan struk atau resi atas transaksi yang sudah dibayarkan.
Baca Juga  Cara Menambah Like di Tiktok

5. Melalui Aplikasi Bukalapak

Marketplace seperti Bukalapak juga tidak kalah memanjakan penggunanya dengan sejumlah layanan. Kamu bisa mengecek dan membayar tagihan PDAM melalui aplikasi ini dengan mudah. Terlebih jika sudah terbiasa menggunakannya untuk berbelanja online.

Bagi pengguna Bukalapak, berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mengecek tagihan PDAM.

  • Langkah pertama, buka aplikasi Bukalapak yang sudah terinstall di ponsel.
  • Pada tampilan utama, pilih menu di kategori e-Voucher dan Tiket.
  • Selanjutnya, pilih pembayaran air PDAM.
  • Pilih wilayah lokasi kamu berlangganan PDAM.
  • Masukkan nomor pelanggan PDAM.

Masukkan nomor pelanggan PDAM.

  • Setelah itu, akan ditampilkan informasi jumlah tagihan yang harus dibayarkan.
  • Jika ingin langsung membayar, silahkan pilih metode pembayaran yang aman. Misalnya menggunakan KlikPay, BukaDompet, transfer bank, Kredivo, dan lain sebagainya.

6. Melalui Aplikasi Shopee

Shopee menjadi aplikasi marketplace yang paling ramai saat ini. Tidak hanya membantu kamu memenuhi kebutuhan dengan berbelanja online, namun juga melakukan pengecekan PDAM. Adapun langkah-langkah mengecek tagihan PDAM via aplikasi Shopee adalah sebagai berikut.

  • Langkah pertama, buka aplikasi Shopee di ponsel kamu.
  • Pastikan sudah login menggunakan akun yang dimiliki.
  • Di menu utama, klik Pulsa,Tagihan, dan Donasi.

Di menu utama, klik Pulsa,Tagihan, dan Donasi.

  • Selanjutnya, pilih Tagihan PDAM.
  • Masukkan data pelanggan PDAM yang sesuai, yaitu berupa:
  • Masukkan lokasi berlangganan PDAM, baik dengan mengetikkan langsung atau scroll ke bawah sampai menemukannya.
  • Masukkan nomor pelanggan atau nomor sambung PDAM
  • Jika datanya sudah sesuai, maka langsung klik Lihat Tagihan. Apabila tagihan PDAM kamu sudah dibayar, maka akan tertera informasi “Tagihan telah dibayar, silahkan coba lagi pada periode penagihan selanjutnya.”

Jika datanya sudah sesuai, maka langsung klik Lihat Tagihan.

Adapun langkah-langkah di atas dilakukan apabila kamu hanya ingin sekedar mengecek tagihan PDAM saja. Jika sekaliguns ingin membayarnya, lanjutkan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Tekan tombol Lanjut pada laman Tagihan PDAM yang ditampilkan.
  • Adapun biaya admin yang dibebankan Shopee untuk pembayaran PDAM adalah sebesar Rp2.500.
  • Pastikan detail tagihannya sudah sesuai, yaitu nomor pelanggan, periode, jumlah tagihan, biaya admin, denda (jika ada), dan total tagihan.
  • Selanjutnya, pilih metode pembayaran yang disediakan Shopee.
Baca Juga  Cara Mengatasi Kesalahan Jaringan Tiktok

Selanjutnya, pilih metode pembayaran yang disediakan Shopee.

  • Bayar dengan memasukkan kode voucher dan koin Shopee jika memilikinya.
  • Tekan Bayar Sekarang.
  • Kamu juga bisa mendownload struk pembayarannya

Tips Menghemat Tagihan PDAM

Agar jumlah tagihan PDAM tidak membengkak, kamu perlu melakukan sejumlah tips yang direkomendasikan. Sebaiknya gunakan air seefektif mungkin untuk kebutuhan sehari-hari. Bahkan ketika beban tagihan tidak terlalu besar, penghematan air tetap perlu dilakukan.

1. Memasang Kran yang Tepat

Memasang Kran yang Tepat

Salah satu tips yang bisa dilakukan adalah dengan memasang kran air dengan ujung menyebar. Dengan demikian, air yang dikeluarkan akan lebih merata. Misalnya ketika mencuci piring atau perabotan lainnya akan lebih bersih tanpa air yang terlalu banyak.

2. Menggunakan Shower

Menggunakan Shower

Selain itu, penggunaan shower untuk mandi juga membuat air yang terbuang lebih sedikit dibanding mandi menggunakan gayung.

3. Cek Kebocoran Pipa

Cek Kebocoran Pipa

Jangan lupa pula untuk mengecek apabila ada kebocoran pada pipa sambungan. Dengan demikian, kamu bisa mengetahui apakah ada air yang terbuang tanpa sepengetahuan atau tidak.

4. Cek Tagihan secara Rutin

Cek Tagihan secara Rutin

Pengecekan tagihan PDAM secara rutin juga bisa menjadi trik hemat berikutnya. Pengeluaran pun akan lebih terkontrol sesuai dengan yang direncanakan.  Kamu pun tidak perlu risau dengan resiko tagihan PDAM yang melonjak drastis.

Simak juga: Cara Bayar OVO Paylater

Cek tagihan PDAM bisa dilakukan dengan berbagai cara. Kamu tidak selalu harus pergi ke kantor PDAM dan mengantre lama. Cukup gunakan aplikasi atau website yang menyediakan layanan ini. Dengan demikian, kamu akan lebih menghemat waktu dan tenaga.